CLOCK

FlashVortex

Jumat, 16 November 2012

Cara Mengatasi Stress

Cara Mengatasi Stress bagi anda yang dilanda stress, itulah topik yang akan coba saya ulas pada kesempatan ini. Apakah anda pernah mengalami stress? PAstinya iya dong karena hampir semua manusia di dunia pasti pernah mengalaminya.
Stress bisa diakibatkan oleh banyak faktor baik itu internal (dalam diri) maupun ekternal (dari faktor luar). Dan diantara beberapa faktor yang sering menjadi stress bagi sebagian besar orang diantaranya adalah Kematian pasangan hidup, Perceraian, terpisah jarak dengan keluarga, menjalani masa tahanan, kematian keluarga dekat, sakit berat, menjelang pernikahan.
Di lain itu masih banyak penyebab stress dalam hidup sehari-hari yang mana bila tak ditangani dengan baik bisa membuat anda tertekan dan merasa terpuruk yang berkepanjangan. Tentu selain buruk bagi kesehatan fisik, juga bisa mengancam kesehatan mental. Tak jarang orang yang tingkat stressnya terlalu tinggi dan tak bisa mengatasinya, pada akhirnya jadi gila.
Berikut adalah beberapa kiat atau tips cara mencegah dan mengatasi stress yang perlu dicoba bagi anda yang sedang mengalami stress :
1. Relaksasi
Anda perlu merasa relaks untuk melemaskan otot syaraf, bisa dilakukan dengan yoga/meditasi, membaca kitab suci, pijat, atau mendengar alunan musik yang menenangkan.
2. Olahraga
Berolahraga secara teratur bisa menurunkan stress dan meningkatkan rasa percaya diri anda selain itu juga meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah penyakit.
3. Bersikaplah tegas dan punya prinsip
Kadangkala stress berakibat dari sikap kita yang tidak bisa bersikap tegas dan berani mengatakan “tidak” pada pemintaan orang lain. Entah itu dengan alasan, sungkan, malu, dll. Pada akhirnya, kita merasa terjebak dengan hal tersebut dan merasa tidak berdaya, bahkan merasa seperti diperalat orang lain tanpa bisa melakukan perlawanan. Lain kali, apabila anda merasa tidak sanggup menerima permintaan orang lain, cobalah berani mengatakan tidak, tentunya dengan bahasa dan alasan yang sopan agar tidak membuat tersinggung.
4. Konsumsi suplemen yang bisa memerangi stress
Diantaranya vitamin C, Asam Lemak Omega 3, Lycopene, Coenzyme Q10.
5. Curhat
Curhat atau menceritakan masalah yang kita hadapi pada orang lain yang dipercaya seringkali mampu mengurangi beban stress kita. Bahkan, apabila teman curhat kita mampu memberi solusi yang tepat, bisa bisa rasa stress yang melanda kita hilang seketika.
6. Jalan-jalan atau rekreasi
Jalan-jalan bersama sahabat atau keluarga juga bisa menjadi obat stress yang cukup ampuh. Karena pikiran kita akan terpecah dan tidak terfokus pada masalah yang melanda. Jadinya, beban stress yang mendera tak akan terasa buntu dan mengganjal di pikiran.
7. Lakukan hobi anda
Bila anda hobi memancing atau berenang misalnya, segera lakukan hobi tersebut bila stress datang. Biar bebannya tak terasa lebih berat.
8. Melakukan “hubungan suami istri” bersama pasangan
Ini khusus bagi yang sudah menikah, melakukan hubungan suami istri dengan pasangan adalah obat stress yang mujarab untuk meredakan stress dan rasa amarah.
9. Istirahat yang cukup
10. Menonton video yang lucu lucu
Melihat tontonan yang lucu lucu bisa membuat kita tersenyum dan ketawa yang mana itu juga meruapakan obat stress yang mujarab. Anda bisa menemukannya dengan mudah di Youtube. Atau lihat juga koleksi video lucu.
11. Mandi
Mandi atau berendam dalam bak mandi bisa menyegarkan badan dan pikiran kita sehingga kepala tak lagi merasa cenut-cenut akibat stress.
12. Berdo’a kepada Tuhan Yang Maha Esa
Jangan lupa berdo’a dan menumpahkan segala keluh kesah kepada sang pencipta alam semesta. Mintalah petunjuk untuk bisa segera terlepas dari lilitan masalah yang melanda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar